Atasi Kabut Asap yang Mengganggu Dengan 10 Cara Ini


Mengatasi Kabut Asap Yang Mengganggu Dengan 10 Cara Ini.
Beberapa bulan ini kondisi lingkungan kita sangat memprihatinkan. Kabut asap yang melanda beberapa wilayah di beberapa kota mengakibatkan aktivitas warga masyarakat jadi terganggu.

Dalam artikel kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana "Mengatasi Kabut Asap Yang Mengganggu Dengan 10 Cara Ini".

Keadaan ini terjadi akibat kebakaran hutan yang disebabkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Mereka dengan sengaja membuka lahan dengan cara membakar hutan.

Ini sering kali terjadi apabila saat musim kemarau tiba. Dampak dari kebakaran hutan mengakibatkan polusi udara bagi lingkungan di sekitarnya dan menimbulkan kabut asap yang menyelimuti lingkungan disekitar anda.

Kondisi ini sangat membahayakan bagi kesehatan, karena udara bersih yang anda hirup mengandung zat berbahaya bagi pernapasan di paru-paru anda.

Dampaknya akan sangat terasa pada anda yang umumnya banyak melakukan aktivitas diluar ruangan. Apalagi saat anda dalam perjalanan dimana terganggunya pandangan anda saat berkendara.

Kejadian ini tentunya sangat merugikan bagi anda baik dari segi kesehatan, ekonomi dan lingkungan.

Untuk mengatasi hal tersebut, ada baiknya anda melakukan beberapa hal sederhana di bawah ini untuk melakukan pekerjaan dan aktivitas.


Atasi Kabut Asap yang Mengganggu Dengan 10 Cara Ini

Mari kita simak uraian di atas satu persatu agar kesehatan anda terjaga, sehingga saat melakukan pekerjaan dan aktivitas anda lebih optimal.

Gunakan penutup mulut/masker yang memenuhi standar kesehatan baik didalam ruangan maupun di luar ruangan.

Ketika anda melakukan pekerjaan dan aktivitas tentunya anda memerlukan konsentrasi penuh. Tanpa konsentrasi dan fokus dengan pekerjaan maka dipastikan pekerjaan tidak dapat diselesaikan dengan baik.

Melakukan pekerjaan bisa saja didalam ruangan dan diluar ruangan tergantung jenis pekerjaan dan aktivitas yang anda lakukan.

Bila saat ini kondisi lingkungan anda terjadi pencemaran udara yang yang diakibatkan kebakaran hutan di sekitar wilayah anda, tentunya keadaan ini tidak baik untuk kesehatan, dan ini sangat mengganggu konsentrasi anda.

Jadi usahakanlah sebelum memulai aktivitas gunakanlah masker atau penutup mulut, baik didalam ruangan maupun saat anda di luar ruangan.

Ini dilakukan untuk menjaga kesehatan anda. Selain itu juga setiap anda melakukan pekerjaan dan aktivitas akan membuat anda lebih konsentrasi dengan baik sehingga pekerjaan anda tidak terganggu.

Tentukan jadwal di setiap pekerjaan.

Menentukan jadwal kerja yang tepat sangat baik buat anda. Apalagi dalam keadaan kondisi lingkungan yang kurang baik.

Tentukan jenis yang menurut anda penting untuk dilakukan saat itu juga, jangan melakukan pekerjaan yang tidak perlu. Itu hanya akan membuang waktu anda.

Dengan anda menentukan jadwal pekerjaan dan aktivitas, anda akan memanfaatkan waktu seoptimal mungkin. Sehingga tidak ada waktu yang terbuang percuma disaat dalam kondisi lingkungan yang kurang baik bagi anda.

Hindari pekerjaan yang tidak penting diluar ruangan.

Usahakan hindarilah pekerjaan dan aktivitas yang menurut kita tidak penting, apalagi pekerjaan dan aktivitas kita lebih banyak dilakukan diluar ruangan.

Biasanya pekerjaan dan aktivitas diluar ruangan cenderung mengeluarkan tenaga lebih banyak dibandingkan didalam ruangan.

Selain itu juga pekerjaan dan aktivitas yang menguras tenaga tentu membutuhkan oksigen lebih banyak.

Dalam kondisi lingkungan yang kurang baik seperti ini tentunya melakukan pekerjaan dan aktivitas yang tidak penting sangat tidak dianjurkan, karena tidak baik buat kesehatan kita.

Gunakan lampu utama saat berkendaraan.

Saat anda bepergian keluar rumah untuk melakukan sesuatu pekerjaan dan aktivitas, hidupkan lampu utama kendaraan anda.

Ini menghindari terjadinya hal yang tidak kita inginkan.

Menghidupkan lampu utama kendaraan anda bertujuan untuk menandakan keberadaan anda dengan pengendara lain. Sehingga pengendara lain mengetahui keberadaan anda.

Hal ini sangat penting agar anda selamat sampai di tujuan. Tentunya saat berkendaraan anda harus fokus dengan pandangan anda. Karena pandangan cenderung tidak maksimal oleh kabut sehingga jarak pandang kita sangat dekat.

Oleh karena itu anda harus selalu berhati-hati dan tetap fokus saat berkendaraan didalam kabut.

Bersihkan ruangan setiap hari.

Setiap udara yang masuk kedalam ruangan anda selalu membawa partikel debu. Apalagi dalam keadaan lingkungan tercemar akibat udara yang kurang baik.

Partikel-partikel debu yang turun akan menempel disetiap permukaan perabotan kita, baik itu kursi, meja lemari atau disetiap sudut ruangan.

Gunakanlah penyedot debu serta pembersih lantai untuk membersihkan disetiap sudut ruangan anda. Usahakan setiap hari melakukannya bila perlu anda lakukan sesering mungkin.

Banyak minum air putih.

Setiap anda menghirup udara yang kurang baik biasanya saluran pernapasan anda akan terganggu. Ini sangat tidak baik buat kesehatan anda. Anda akan mengalami kesulitan bernapas. Bila hal ini terjadi segera konsultasikan ke dokter anda.

Gejala ini ditandai seperti terasa sesak di dada saat anda menghirup udara. Hal ini disebabkan udara yang anda hirup sudah tercemar oleh asap yang bercampur di udara.

Alangkah baiknya anda selalu banyak minum air putih. Karena didalam air putih juga mengandung oksigen yang dibutuhkan oleh tubuh. Ini sangat membantu ruang pernapasan anda.

Lagi pula banyak minum air putih sangat di anjurkan dalam kesehatan dan baik untuk tubuh anda.

Jangan membakar sampah sembarangan.

Hindari membakar sampah sembarangan. Jika tidak perlu jangan anda bakar. Asap yang di timbulkan oleh pembakaran sampah tadi malah akan menambah pencemaran udara disekitar anda.

Karena udara anda sudah tercemar oleh asap kebakaran hutan. Ini malah menambah polusi udara dilingkungan anda sendiri.

Buanglah sampah pada tempatnya. Jangan buang sampah sembarangan. Ini sangat baik untuk kesehatan anda.

Hindari membeli makanan olahan.

Jajanan atau makanan diluar tentu sangat menggiurkan untuk dibeli, apalagi kalau perut anda dalam keadaan lapar, kebetulan saat ini anda lagi malas masak sendiri.

Makanan yang dijual di luar belum tentu baik buat anda. Apalagi dalam kondisi lingkungan udara yang kurang sehat. Bisa saja makanan tersebut tercemar oleh udara disekitarnya.

Asap yang menyelimuti udara membawa partikel debu yang hinggap di makanan tersebut. Anda tidak tahu bagaimana kondisi olahan dan cara penjual melindungi makanan yang akan anda beli. Apabila anda makan tentu tidak baik buat kesehatan.

Bila anda ingin membeli makanan carilah tempat yang anda percayai, selain bersih lingkungannya, makanannya tertutup dengan rapi. Atau anda masak sendiri dirumah sesuai dengan selera anda. Ini lebih baik dan bisa menambah kehangatan dalam keluarga anda.

Berkumpul bersama keluarga sambil menikmati hidangan yang anda buat sendiri, tentunya hal ini sangat menyenangkan bukan.

Tutup makanan dan minuman dengan baik.

Untuk menghindari debu hinggap di setiap makanan, alangkah lebih baik segera tutup makanan anda agar debu tidak menempel di makanan yang anda masak.

Tutuplah makanan setiap anda selesai makan, ini menjaga agar makanan yang anda makan tetap steril dari udara yang kurang baik.

Bila diabaikan efeknya bisa anda rasakan sendiri. Bila sudah terlalu parah biasanya anda akan mengalami sakit perut, mual dan muntah.

Jika ini berlanjut segera konsultasikan dan periksa diri anda ke dokter untuk menghindari penyakit yang bertambah parah.

Tutuplah pintu dan jendela rumah jika diperlukan.

Tutuplah pintu dan jendela rumah anda jika diperlukan. Hal ini untuk menghindari udara yang di luar masuk kedalam ruangan anda.

Udara yang tercemar jika masuk ke dalam ruangan sangat tidak baik buat kesehatan tubuh anda. Karena tanpa sadar anda akan menghirup udara tersebut.

Jadi tutuplah tempat yang memungkinkan udara dari luar masuk ke dalam ruangan anda. Tidak perlu rapat, setidaknya debu tidak bisa masuk ke dalam ruangan.

KESIMPULAN

Mengalami keadaan lingkungan yang kurang baik tentunya sangat tidak menyenangkan buat anda.

Momen dan suasana yang biasa anda lakukan sehari hari terganggu oleh asap akibat kebakaran hutan di wilayah anda.

Selain itu juga untuk melakukan pekerjaan dan aktivitas anda sehari-hari jadi terbatas.

Dengan mengikuti hal sederhana di atas anda sudah mengatasi kabut asap yang menggangu aktifitas anda.

Untuk itu marilah kita sama-sama menjaga lingkungan udara kita agar tetap bersih dengan tidak melakukan hal-hal yang bisa merugikan lingkungan disekitarnya.

Artikel ini dibuat pada saat kejadian kebakaran hutan yang mengakibatkan kabut asap ditempat saya, tepatnya dari bulan Agustus sampai Oktober 2019 di wilayah Jambi Sumatera Indonesia.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda. Silahkan memberikan komentar terbaik anda dibawah.

Opsi..πŸ€”
•Bila bermanfaat menurut anda bagikan dengan teman-teman anda.
•Bantu saya menyebarkan artikel ini agar bermanfaat bagi orang lain.
•Terima kasih sudah berkunjung di blog iniπŸ‘ƒ.
•Semoga anda sukses dan sehat selalu.

Komentar